Jumat, 07 Juni 2013

La Nyalla: Kami Takut Bung Karno Bangkit dari Kubur

Wakil Ketua Umum Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) La Nyalla Mattalitti Menyesalkan Tim nasional (Timnas) indonesia yang tidak dapat menggunakan Kostum utama nya merah-putih saat melawan timnas belanda di stadion gelora bung karno. Gagal nya timnas indonesia menggunakan kostum merah-putih di karenakan pihak Nine Sport selaku promotor dan KNVB yang merupakan induk sepakbola Belanda. Dalam kesepakatan tersebut, Timnas Belanda hanya akan datang ke Indonesia jika menggunakan kostum utama yakni Orange. Pada Manajer Meeting yang berlangsung, Kamis (6/6) kemarin, wasit meminta agar Timnas Indonesia menggunakan kostum kedua karena oranye hampir sama dengan merah-putih. "Ini semua kesalahan EO atau promotor yang menjual terlalu murah semangat kebangsaan. Kami takut Bung Karno bangkit dari kuburnya dan memarahi kami," kata La Nyalla dalam rilis yang diperoleh wartawan. Menurut La nyala persoalan ini bukan hal yang sepele,sebab sebagai tuan rumah, indonesia memang harus menggunakan jersey kandanga nya,ini merupakan hal yang yang sangat prinsip. "Itu sama saja tidak ada gunanya kata respect yang dipasang di lengan jersey pemain, kalau tim tamu sudah tak mengakui eksistensi tim tuan rumah," ungkapnya. Untuk menghindari hal seperti ini, maka PPSI akan memperketat Izin EO atau promotor yang akan menggelar pertandingan, "Bila EO mau memperoleh izin kami akan tanda tangan kesepakatan yang harus mereka laksanakan untuk Timnas Indonesia," tegas La Nyalla.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar